Hari ini hujan rintik. Tapi aneh saat matahari pada waktu yang sama masih bersinar.
Siapa yang bersandiwara? Matahari atau hujan?
Matahari yang berpura pura menjadi hujan atau sebaliknya?
Semua manusia tenang saja, karena adegan saat langit bersandiwara hanya sebentar
Semesta mengakui bahwa sandiwara adalah bentuk yang melelahkan
Mengelabuhi hati seumpama membiarkannya tersumbat. Tak bisa bernafas. Tak bisa bergerak.
Dipengap topeng
Aku tak kemana mana
Jika aku berpikir aku telah melanglangbuana
Tapi aku tak kemana mana
Aku tak kemana mana
Hanya pikiranku yang kubiarkan berjalan jalan
Ia mengira telah mengelilingi dunia,
tapi tidak
Aku masih tak kemana mana
Dan aku bercerita bangga tentang perjalananku
Kepada kamu,
semua orang yang kutemui
Mengisahkan bahwa sangkaan ku,
aku pergi ke berbagai tempat
Nyatanya aku tak kemana mana
Ya, aku disini
Mendekam di sudut kamar
Setelah lama lama menggali bukit
Lama sekali
Satu sekop dua sekop
Dan semenjak hari itu
Harapanku tinggi sekali
Naik ke langit langit
Namum setelah jari jariku terluka
Dikikis debu dari batu
Dan aku kira hampir aku selesai menggali bukit
Nyatanya, tumpul
Ini Bukit Batu
Kosong
Sepi
Habis
Sudah
Nol
(0)
Ujar kolom komentar di sekian puluh atau ratus (?) blog ini
Sepi
Habis
Sudah
Nol
(0)
Ujar kolom komentar di sekian puluh atau ratus (?) blog ini